Sunday, June 15, 2014

Beberapa Tim Underdog Yang Mungkin Akan Menghambat Laju Tim Jagoanmu

Unik & Top - Bandar Bola Terpercaya Piala Dunia Brazil - Siapa Tim favorit anda di Piala Dunia 2014 ini ? Biasanya sih tidak jauh-jauh ya dari Brazil, Spanyol, Italia, Jerman atau Argentina. Tetapi apakah kamu yakin mereka akan terus melaju hingga final nanti ?

Beberapa Tim Underdog Yang Mungkin Akan Menghambat Laju Tim Jagoanmu

Sepertinya kamu tidak boleh tenang dulu, karena ada beberapa tim yang jarang dipertimbangkan (atau di anggap remeh) yang mungkin akan menghambat laju tim jagoan mu ! Simak langsung "Beberapa Tim Underdog Yang Mungkin Akan Menghambat Laju Tim Jagoanmu" !

1. Chili


Chili terbiasa bermain cepat, berani, dan menghibur seperti ketika mereka menghancurkan Inggris di Wembley. Mereka punya gaya yang khas sehingga siapapun yang dikirim Jorge Sampaoli ke lapangan tim ini tetap gigih menjalankan taktik dari pelatih. Alexis Sanchez, Arturo Vidal, dan Gary Medel adalah beberapa nama yang mesti ditakuti oleh Spanyol dan Belanda yang berada satu grup dengan Chile.

2. Jepang


Jepang memang nggak punya penyerang top seperti negara-negara lain. Tapi faktanya, Jepang adalah negara pertama yang lolos ke Piala Dunia 2014 setelah tuan rumah Brazil. Jadi apa sih yang bikin mereka dominan banget di babak kualifikasi? Kreatifitas. Walaupun sama-sama nggak main maksimal di klub masing-masing, tapi Keisuke Honda dan Shinji Kagawa akan melakukan apa aja buat negaranya.

3. Uruguay


Layaknya keluarga, Uruguay punya pemain yang saling dekat satu sama lain. Pelatih Oscar Tabarez nggak suka gonta-ganti anggota timnya. Mungkin karena dia bias, mungkin juga karena pilihannya sedikit. Mereka udah bertahun-tahun main bareng ini bisa jadi keuntungan bagi Uruguay. Mereka siap menantang Inggris dan Italia di babak grup.

4. Swiss


Swiss sebenarnya punya peluang untuk menandingi Perancis dan Ekuador di babak grup. Cara Swiss main juga enak untuk ditonton. Tapi musuh utama yang harus diwaspadai oleh Xherdan Shaqiri dan rekannya ialah suhu dan kelembapan udara yang tinggi di Brazil.

5. Nigeria


Di tengah dugaan korupsi dan pengaturan skor yang dilakukan oleh Federasi Sepakbola Nigeria, tim nasional Nigeria datang ke Brazil sebagai salah satu powerhouse dari Afrika. Pelatih Stephen Keshi boleh bangga dengan tim yang dia bangun tapi ada banyak kerjaan untuk membersihkan nama Nigeria.

6. Belgia


Mereka datang ke Brazil dengan rekor tidak pernah kalah di babak kualifikasi. Walaupun begitu, Belgia tetap dianggap sebagai underdog karena mereka bukan tim langganan juara di Eropa apalagi di Dunia. Tapi kamu harus mengakui kalau Belgia sedang menikmati generasi emasnya. Tim ini punya kualitas dan kedalaman di tiap posisi. Belum sempat Kompany, Dembele, dan Fellaini unjuk gigi di Piala Dunia, darah muda seperti Hazard, De Bruyne, dan Januzaj sudah siap  mengganti mereka.

0 comments:

Post a Comment